SAMBUTAN KEPALA SEKOLAH
Salam Damai Sejahtera
Selamat datang di Website resmi TK Ricci 1 Jakarta.
Puji Syukur kami panjatkan atas semua Rahmat Tuhan pada kita semua.
Website ini berfungsi sebagai sarana informasi dan komunikasi tentang TK Ricci 1. Adapun program unggulan di TK RICCI 1 adalah Brain Gym, Parenting Class, Karakter RICCI, pembekalan keterampilan hidup, belajar mudah dan menyenangkan, sistem informasi yang terintegrasi teknologi informasi.
Penanaman nilai karakter RICCI ( Respect, Integrity, Caring, Citizenship, Initiative) mulai dari anak usia Dini akan membentuk Karakter baik dan semua insan Ricci pun memiliki karakter RICCI.
Dengan profil pelajar pancasila dan literasi kami akan membawa anak2 siap untuk melanjutkan ke tahap pendidikan selanjutnya.
Literasi yang kami berikan untuk anak usia dini di TK Ricci 1 adalah mendengarkan cerita bergambar, menceritakan gambar, kegiatan menonton (Sandiwara boneka, sandiwara guru, film)
Kami memiliki fasilitas yang membantu mengembangkan aspek kecerdasan anak.
Kolam renang, area bermain outdoor, ruang kelas yang dilengkapi dengan infokus untuk KBM, toilet yang bersih, perpustakaan, ruang komputer dan ruang UKS.
Kegiatan- kegiatan di TK Ricci 1 merupakan kegiatan yang dekat dengan keseharian anak seperti bermain peran dalam kegiatan market day (pasar-pasaran), kunjungan ke kantor pemadam, intra( musik dan tari), pengenalan profesi, bersepeda, bahasa Inggris dan Mandarin, komputer, dan baksos
Pendidik kami sudah memiliki pengalaman dalam mendidik dan mendampingi anak usia dini dan sudah tersertifikasi. Pendidikan anak akan semakin sempurna bila terjalin kerjasama antara pihak sekolah dan Orangtua.
Terima kasih atas kepercayaan ibu/bapak untuk memilik TK Ricci sebagai pilihan terbaik untuk mendidik anak-anak.
Tetap sehat, sukacita dan Tuhan memberkati
Santhy Dewi Karanina, S. Psi
Kepala sekolah TK Ricci 1
Baca Juga
Market Day
Waouw.... Hari ini TK RICCI 1 ada yang beda lho!... Jumat, 10 Februari 2023 TK RICCI 1 mengadakan kegiatan Market Day. &n
Webinar Parenting TK Ricci 1 bersama Kalbe “PENCERNAAN DAN DAYA TAHAN TUBUH KUAT UNTUK PERSIAPAN ANAK KEMBALI KE SEKOLAH”
Pada hari Sabtu tanggal 23 Januari 2021 diadakan acara webinar parenting yang membahas berbagai hal tentang seputar kesehatan anak dan cara membangun daya tahan tubuh anak. Acara terseb
Let's Join Us in TK RICCI 1 !!
Masih bingung pilih sekolah..Mari bergabung bersama kami Sekolah Katolik TK RICCI 1 !! Pendidikan di Sekolah Katolik TK RICCI 1 yang bertujuan membangun perserta didik berkarakter ungg
Parenting Class
Hari ini Sabtu 4 Maret 2023 TK Ricci 1 mengadakan Parenting Class dengan menghadirkan Narasumber yang berkompeten dalam bidang pendampingan perkembangan anak khusus anak Usia Dini. Dar
Mindful Parenting
Dilaksanakan pada hari Sabtu, 11 November 2023 di Aula Gembala Baik dengan narasumber Dr. Henny Wirawan, M. Hum, Psikolog, Psikoterapis. Kegiatan parenting ini diawali dengan presensi o